Recent Posts

Jumat, 29 Januari 2016

Tempat wisata di Jogja yang jarang kita temui

 Tempat wisata di Jogja yang jarang kita temui Tempat wisata di Jogja yang biasa direkomendasikan orang-orang biasanya tak jauh-jauh d... thumbnail 1 summary
 Tempat wisata di Jogja yang jarang kita temui

Tempat wisata di Jogja yang biasa direkomendasikan orang-orang biasanya tak jauh-jauh dari Malioboro, Keraton, dan sekitarnya. Kemudain jika Anda ditanya seputar wisata yang terkenal di Yogyakarta maka jawabannya pasti Candi Borobudur dan Prambanan, Pantai Parangtritis, Malioboro, Keraton Yogyakarta dan yang populer lannya.
Sebagai Kota Pariwisata, pesona keistimewaan Jogja memang berpusat di titk-titik yang selalu ramai pengunjung itu. Tapi bagi para petualang dan pengelana sejati, disuguhi sesuatu yang sudah mainstream cenderung akan membosankan. Lagipula, banyak sekali tempat-tempat menarik di Jogja yang masih tersembunyi, tidak populer, namun menawarkan pesona yang tak kalah menarik dibanding tempat-tempat wisata yang sudah populer. Disini kami akan menguak surga-surga tersembunyi di Jogja agar cerita liburan Anda lebih berkesan dan memiliki kebaruan diantara cerita kawan yang lain. Monggo!
Gondola di Pantai Timang by Yunaidi Joepoet

1. Gondola Tradisional Di Pantai Timang

Gondola Tradisional Di Pantai Timang
Tempat wisata di Jogja Pertama yang juga terkenal akan keindahan pantainya. Bukan pantai yang seperti pada umumnya, namun pantai yang unik juga ada. Tempat wisata berupa pantai unik ini akan Anda temukan di Pantai Timang. Pantai Timang ini kondisinya mirip seperti pantai-pantai selatan pada umumnya: berombak besar dan bertebing curam serta berkarang-karang. Yang istimewa, di pantai ini terdapat gondola tradisional yang terbuat dari tali dan pancang kayu biasa yang terpasang untuk dipakai Anda yang tertantang untuk menaikinya sampai pulau karang di seberang pantai. Gondola ini biasa dipakai oleh para nelayan untuk mencari lobster di pulau karang dengan ombak setingnggi minimal 5 meter itu. tenang, gondola ini aman untuk Anda. Selalu dicek keamanannya setiap hari.
Snowboarding Pasir Pantai Parangkusumo via jogja.co

2. Snowboarding Gumuk Pasir Di Pantai Parangkusumo

Snowboarding Gumuk Pasir Di Pantai Parangkusumo
Tempat wisata di Jogja kedua masih berada di pesisir pantai selatan Jogja. Namun yang ditekankan di tempat yang satu ini bukan keindahan pantainya, melainkan penawaran olahraga snowboarding gaya baru: sandboarding! Ya. Anda biasa merasakan pengalaman snowboarding tanpa media salju, namun di gumuk pasir di Pantai Parangkusumo. Gumuk pasir hanya ada dua tempat di dunia. Yang pertama di Meksiko, dan yang kedua di Pantai Parangkusumo Jogja ini. Disini Anda bisa merasakan sensai menuruni bukit pasir dengan papan seluncur dengan aman bahkan untuk pemula. Well, tentu saja. Jika jatuh pun Anda jatuh di pasir, ukan di aspal.
Panjat Tebing di Pantai Siung Jogja via travellingjogja

3 Panjat Tebing di Pantai Siung Jogja

Panjat Tebing di Pantai Siung Jogja
Tempat wisata di Jogja ketidga ini perlu Anda tempuh melalui peisir selatan pantai Jogja, sampai Anda menemukan sebuah pantai dengan nama Pantai Siung. Disini tak jau berbeda kondisinya dengan pantai lain, namun yang menjadi surga tersembunyi adalah tebing-tebing tinggi dan curam di bibir pantai yang bisa kamu panjat. Pantai Siung ini adalah tempat terbaik bagi Anda para pecinta olahraga panjat tebing. Daya tarik tebing di pantai ini luar biasa. Adrenalin yang meningkat saat memanjati celah-celah tebing berpadu dengan nikmatnya pemandangan laut selatan yang biru bercampur dengan ombak besar yang saling berkejaran hingga berdebur pecah di bagian bawah tebing. Ada kurang lebih 250 jalur panjat yang bisa Anda pilih. Tunggu apa lagi? Segera bergegas ke Pantai Siung Jogja.

4. Pantai Berpasir Putih Pok Tunggal

pantai pok Tunggal jogjakarta
Ada yang pernah bilang dengan nada kecewa jika kebanyakan tempat wisata di Yogyakarta terutama pantai, tidak seindah yang dibayangkan sebab berpasir abu-abu. Namun kekecewaan ini tak akan Anda temui jika sudah menjajal salah satu pantai pasir putih di Jogja ini: Pantai Pok Tunggal. Pantai Pok Tunggal letaknya memang masih tersembunyi (walaupun sekarang sudah semakin ramai pengunjung), dan untuk mencapai tempat ini Anda bisa menggunakan kendaraan menyusuri sisi timur Pantai Indrayanti. Pantai ini ikonik dengan pohon Duras yang menjadi sejarah penamaan pantai indah ini. Pohon ini memiliki pangkal pohon atau pok satu saja, sehingga muncul nama Pok Tunggal. Pemandangannya dijamin tak mengecewakan.
Candi Sambisari Jogjakarta

5. Peninggalan Peradaban Hindu Kuno di Candi Sambisari

Candi Sambisari Jogjakarta
Bagi Anda yang tergila-gila dengan peninggalan peradaban Hindu Kuno yang sempat menguasai tanah Jawa di era dahulu, maka tempat wisata Jogja yang satu ini wajib Anda kunjungi. Namanya Candi Sambisari. Letaknya berada di dusun Purwomartani. Yang membuat candi ini unik adalah letaknya yang berada 6,5 meter lebih rendah ketimbang lahan di sekitarnya. Tak ada biaya masuk, membuat candi ini semakin menjadi surga wisata tersembunyi. Anda juga akan menemukan banyak relief yang artistik di sekitar Candi Sambisari. Belum dengan patung Dewi Siwa dan Dewi Durga yang eksotis, bisa Anda temukan di kawasan candi yang dulunya persawahan ini dan mulai tahun 1996 direnovasi oleh para ahli purbakala.
Desa Dan Hutan Wisata Kalibiru Jogja via jogjamarzukitransport

6. Candi Prambanan

Candi Prambanan
Candi Prambanan
Candi Prambanan merupakan salah satu tempat wisata di Yogyakarta yang wajib dikunjungi karena Candi Prambanan merupakan kompleks candi Hindu yang terbesar di Indonesia. Selain itu, Candi Prambanan juga dihiasi relief yang diukir mengelilingi candi dan menceritakan kisah Ramayana dan Krishnayana. Candi Prambanan berlokasi sektiar 17 KM dari psuat kota Yogyakarta. Apabila anda tidak membawa kendaraan pribadi, untuk mencapai Candi Prambanan anda cukup menggunakan bus dan turun di halte Prambanan, sangat mudah mencapai Candi Prambanan.

7. Pantai Parangtritis

Pantai Parangtritis
Pantai Parangtritis
Pantai Parangtritis adalah pantai yang paling terkenal di Yogyakarta, sehingga Pantai Parangtritis layak disebut sebagai salah satu tempat wisata di Yogyakarta yang wajib dikunjungi. Berlokasi sekitar 25 KM di selatan pusat kota Yogyakarta, Pantai Parangtritis adalah pantai yang berada di tepi Samudra Hindia sehingga mempunyai karakteristik ombak dan arus yang cukup besar dan kuat. Keunikan dari Pantai Parangtritis adalah adanya bukit pasir yang disebut gumuk di sekitar pantai. Apabila anda ingin suatu pengalaman yang berbeda, anda dapat mencoba bermain paralayang di Bukit Parangndog, Pantai Parangtritis.

8. Jalan Malioboro

Jalan Malioboro
Jalan Malioboro
Malioboro merupakan nama sebuah jalan di Yogyakarta. Jalan Malioboro ini sangatlah terkenal dan sudah menjadi salah satu tempat wisata di Yogyakarta yang wajib dikunjungi, bahkan untuk berfoto di penanda Jalan Malioboro saja kita sering kali harus mengantri terlebih dahulu. Nama Jalan Malioboro ini berasal dari bahasa Sansekerta dan mempunyai arti karangan bunga. Apa yang membuat Jalan Malioboro begitu terkenal?
Jalan Malioboro menawarkan pengalaman wisata belanja dan wisata kuliner yang tak ada habisnya. Pada siang hari, di sepanjang Jalan Malioboro anda akan menemukan banyak sekali penjual pakaian, tas, sandal, gantungan kunci, kerajinan tangan, batik, aksesoris, dan barang-barang unik lainnya yang dapat dibeli dengan harga murah. Sedangkan pada malam hari, anda akan menemukan banyak sekali penjual makanan lesehan khas Yogyakarta di sepanjang Jalan Malioboro.
Hal yang paling saya sukai di Jalan Malioboro adalah adanya beberapa orang yang berpakaian unik, misalnya berpakaian seperti prajurit, pocong, zombie, dan lain-lain. Kita dapat berfoto dengan mereka dengan biaya sukarela.
Baca juga: 10 Rekomendasi Hotel Dekat Malioboro Yogyakarta

9. Goa Jomblang

Goa Jomblang
Goa Jomblang
Goa Jomblang adalah sebuah goa wisata yang berlokasi di Gunung Kidul, Yogyakarta. Goa Jomblang merupakan goa vertikal yang mempunyai sebuah hutan purba di dalamnya. Selain itu, apabila anda datang ke Goa Jomblang pada jam 10 sampai dengan jam 12 siang, anda akan dapat melihat cahaya menembus goa yang sering disebut sebagai cahaya surga. Keindahan dan keunikan Goa Jomblang membuatnya menjadi salah satu tempat wisata di Yogyakarta yang wajib dikunjungi.

10. Arung Jeram Citra Elo

Arung Jeram Citra Elo
Arung Jeram Citra Elo
Arung Jeram Citra Elo adalah salah satu arung jeram yang ada di Yogyakarta. Arung Jeram Citra Elo adalah arung jeram yang paling cocok untuk keluarga atau pemula karena arusnya yang tidak berbahaya bila dibandingkan dengan sungai lain di sekitar Yogyakarta. Selain itu Arung Jeram Citra Elo juga dapat dimainkan kapan saja, tidak seperti sungai lain di Yogyakarta yang kebanyakan hanya dapat diarungi pada saat musim hujan saja.


11. Awali perjalananmu dengan berburu matahari terbit di Puncak Suroloyo.

Pemandangan di Puncak Suroloyo
Pemandangan di Puncak Suroloyo via solehudin91.blogspot.com
Gak perlu jauh-jauh mendaki gunung buat menikmati matahari terbit di atas awan. Puncak Suroloyo yang terletak diPegunungan Menoreh, Kulon Progo, DIY, ini menawarkan pesona matahari terbit dengan hamparan awan yang gak kalah keren dari gunung-gunung yang terkenal di Yogyakarta.Dari gardu pandang tertinggi di 1.019 mdpl, kamu bisa memandang empat gunung—Merapi, Merbabu, Sumbing, dan Sindoro—serta Candi Borobudur yang kadang tertutup kabut dari kejauhan.
Mendapatkan pemandangan indah di Puncak Suroloyu tentu bukan tanpa usaha. Kamu mesti menapaki sekitar 290 anak tangga untuk sampai ke puncaknya. Oh iya, menurut legenda, tempat ini dulunya merupakan lokasi di manaRaden Mas Rangsangmendapatkan wangsit untuk melakukan tapa kesatriyan.Raden Mas Rangsang tak lain adalahSultan Agung Hanyakrakusuma, orang yang menjadi penguasa tanah Jawa.


12. Nikmati indahnya pantulan senja dari Permukaan Waduk Sermo di Kalibiru, Kulon Progo.

Kalibiru dengan latar Waduk Sermo.
Kalibiru dengan latar Waduk Sermo. via twitter.com
Masih di kawasan Pegunungan Menoreh, Kulon Progo, ada satu tempat indah yang sangat cocok untuk menikmati tenggelamnya senja. Kalibiru adalah nama sebuah desa sekaligus hutan wisata yang terletak di kecamatan Kokap, Kulonprogo. Karena kepedulian warga dalam menjaga salah satu sumber penghidupan mereka, Kalibiru menjadi lokasi ekowisata menarik yang terpelihara dengan baik.
Di tempat ini, kamu bisa menikmati trekking denganlatar pepohonan hijau. Untuk menyambangi Kalibiru, kamu hanya dikenai tarif 3 ribu rupiah saja. Ada tempat yang asyik buat berfoto di sini, yaitu sebuah platform kecil dari kayu yang terletak di atas pohon pinus. Untuk naik ke atasnya, kamu mesti mendaki tangga bambu. Dari sini, Waduk Sermo tampak jelas di kejauhan. Tunggulah sampai senja tiba dan memantulkan cahaya keemasan di permukaan waduk.


13. Temukan romantisme senja yang manis berbalut kesempatan memacu adrenalin di BukitParang Endog.

Pemandangan dari Bukit Parang Endog
Pemandangan dari Bukit Parang Endog via diasporaiqbal.blogspot.com
Pantai Parangtritis yang terletak di Bantul, tepatnya 27 km selatan kota Yogyakarta memang sangat terkenal. Tapi, kita gak akan membahas pantai ini. Di ujung timur Pantai Parangtritis, ada tempat keren yang biasa digunakan sebagai landasan pacu olahraga paralayang, bernama Bukit Parang Endog.
Jika kamu tertarik untuk mencoba olahraga paralayang ini, kamu bisa melakukan paralayang tandem bersama pilot berpengalaman dengan membayar sekitar 300 ribu sekali terbang. Tapi kalau enggak, tempat ini juga asyik untuk nongkrong. Dari atas bukit kamu bisa melihat keelokan Pantai Parangtritis dari ketinggian. Pemandangansunset dari atas sini juga keren, lho!


14. Jangan lupa naik ke kaki Gunung Merapi. Kamu bisa melihat ketangguhan warga Jogja dalam menghadapi bencana di Museum Sisa Hartaku.

Museum Sisa Hartaku
Museum Sisa Hartaku via intisari-online.com
Erupsi Merapi pada akhir 2010 lalu masih menyematkan kenangan pilu di benak penduduk Desa Kepuharjo yang terletak di lereng gunung berapi paling aktif ini. Tapi, alih-alih terus meratap, Pak Riyanto mengubah sisa-sisa harta bendanya menjadi sebuah museum mungil yang menarik.
Museum Sisa Hartaku memamerkan benda-benda yang tersisa dari sergapan wedhus gembel yang ditata dipuing-puing rumah Pak Riyanto. Meski sederhana, tempat ini sarat makna; ia memamerkan saksi-saksi kedahsyatan semburan awan panas yang panasnya mencapai ribuan derajat. Ada bangkai sapi yang tinggal belulang, bangkai sepeda motor, gamelan yang tampak terbakar, serta sejumlah perkakas lainnya.


15. Jajal cave tubing di Kalisuci. Ini kesempatanmu meluncur bebas menyelami indahnya perut bumi.

Cave tubing di Kalisuci

Cave tubing di Kalisuci via beautifultraveling.wordpress.com
Cave tubing adalah kegiatan susur goa menggunakan ban dalam atau body rafting melewati sungai yang terletak di dalam bumi.Belakangan ini, yangsedang naik daun adalah aktivitas cave tubingdi Goa Pindul, Gunung Kidul, DIY; tempat itu selalu dipadati wisatawan. Tapi, sebenarnya ada satu lagi lokasi cave tubing yang gak kalah seru, yaitu Kalisuci,
Kalisuci terletak di Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Gunungkidul. Disebut Kalisuci karenadi siniterdapat mata air—letaknya di atas aliran sungai—yang sangat jernih dan tetap jernih meskipun air sungai mengeruh ketika musim hujan. Dengan membayar retibusi sebesar 5 ribu dan paket cave tubing sebesar 70 ribu, kamu sudah bisa menikmati petualangan menyusuri sungai di perut bumi.

1 komentar

  1. Nice info , memang tempat wisata seperti ini jarang sekali kita temui di kota kota lain

    kunjungi -> http://raja-alatantrian.blogspot.co.id/ untuk anda yang mencari alat antrian dan alat survey pelanggan yang lengkap, atau juga bisa hub kami 082150065758 , pin 2a9be37c

    BalasHapus